Blackberry 9220
Berikut ini Spesifikasi Blackberry 9220 Davis
- dimensi 109 x 60 x 12,7 mm dan
- BlackBerry 9220 berjalan dengan sistem operasi BlackBerry OS 7.1,
- RAM 512MB, fitur Radio FM, dan kamera 2MP.
- Jaringan 2G/Edge (salah satu kekurangannya)
- Tombol khusus BBM disisi kiri
- WIFI
- Digital kompas
- 32 GB support USD Card
Harga Blackberry 9220 diperkirakan berkisar antara 1.9 juta.
Gemini 8520
Dan perbedaan BlackBerry 9220 Davis dan Gemini 8520 adalah:
Harga – Harga awal BlackBerry 9220 Davis terbilang murah karena hanya berkisar Rp. 2 jutaan. Menurut RIM, harga BB Davis ini adalah harga awal termurah perangkat Blackberry. Bandingkan dengan BB Gemini yang harganya lebih dari Rp. 2 Juta ketika awal pertama muncul.
Tombol BBM – Inilah salah satu yang paling membedakan kedua perangkat ini. BlackBerry 9220 Davis dilengkapi oleh tombol khusus BBM, sedangkan hal tersebut tak ada pada BB Gemini. Berita bagus nih bagi pecinta BBM, karena akses menuju BBM akan lebih singkat dan simpel.
Radio FM – Sepertinya fitur Radio FM di Blackberry pertama kali ada di BlackBerry 9220 Davis ini (CMIIW). Kalau di BB Gemini gak ada fitur radio fm khan?
OS – Terjadi perbedaan signifikan di sektor OS. BlackBerry 9220 Davis telah berjalan pada OS Blackberry 7.1, sedangkan BB Gemini tidak. Jika ingin menggunakan OS BB terbaru, maka harus di upgrade.
Baterai – Hadir di mid level, BB Davis memberikan konsumen daya baterai yang lebih besar jika dibandingkan dengan BB Gemini. Memang keborosan baterai Blackberry menjadi salah satu isu utama para penggunanya. Diharapkan dengan adanya penambahan kapasitas baterai, keluhan tersebut akan berkurang.
Memori – BlackBerry 9220 Davis mempunyai kapasitas memori internal sekitar 4 kali lipat milik BB Gemini. Jika BB Gemini hanya menyediakan ruang memori internal sebesar 128MB, maka BlackBerry 9220 Davis sudah menyediakan memori internal sebesa 512MB.
EmoticonEmoticon